Header Ads

Buku Digital - Simulasi Digital


Buku Digital atau E-Book merupakan sebuah publikasi yang terdiri atas teks, gambar, video, maupun suara dan diterbitkan dalam bentuk digital yang dapat dibaca di komputer maupun perangkat elektronik lainnya.

Fungsi dan tujuan Buku Digital :
  • Sebagai salah satu alternatif media belajar.
  • Sebagai media berbagi informasi.
  • Memberikan kesempatan bagi pembuat konten untuk berbagi inforamasi lebih mudah.
  • Melindungi informasi yang disampaikan.
  • Mempermudah proses memahami materi ajar.


Jenis-jenis Buku Digital :
  • PDF – Portable Document Format yang diciptakan oleh Adobe untuk produk Acrobat mereka. Ini secara tidak langsung merupakan format yang digunakan untuk pertukaran dokumen. Dukunganperangkat lunak untuk format ini hampir mencakupi semua platform komputer dan perangkat genggam. Beberapa perangkat memiliki masalah dengan PDF karena kebanyakan konten yang tersedia akan ditampilkan baik untuk format A4 atau surat ,yang keduanya tidak mudah dibaca ketika diperkecil.
  • HTML – Hyper Text Markup Language adalah tulang punggung dari word wide web. Beberapa pembaca ebup mendukung cascading style sheets(css) yang pada dasarnya gaya utama panduan untuk halaman html.
  • AZW adalah sebuah format propretary amazon. Hal ini menyerupai format MOBI. Kadang-kadang tanpa menyertakan Digital Rights Management (DRM). DRM pada format ini dikhusukan untuk Kindle Amazon.
  • EPUB – Format terbuka didefinisan oleh forum open digital book dari International Digital Publishing Forum (IDPF). Hal ini mengacu kepada standar XHTML dan XML ini adalah standar.
  •  KF8 – format kindle fire dari Amazon. Hal ini pada dasarnya epub disusun dalam pembungkus PDB dengan Amazon DRM.
  • MOBI – Format mobi pocket,ditampilkan menggunakan perangkat lunak pembaca sendiri Mobi Pocket yang tersedia pada hampir semua PDA dan Smartphone. Aplikasi Mobi Pocket pada PC Windows dapat mengkonversi chm,HTML,OCF,pdf,rtf,dan Text File ke format ini.
  • PDB – Palm File Database.Dapat menyertakan berupa format digital book yang berbeda yang ditunjukan untuk perangkat berbasiskan sistem operasi. Palm pada umumnya digunakan untuk buku digital berformat PalmDoz.


Pemilihan Format Buku Digital
Pertimbangan pemilihan format digital book yang akan digunakan pada buku ini mengacu pada beberapa hal :
  • Memanfaatkan kesediaan perangkat.
  • Ukuran tampilan aplikasi pembaca digital book.
  • Format yang didukung secara luas.

Tidak ada komentar