Header Ads

Lima Alasan Mengapa Bisnis Anda Harus Go Online


Tahun 2017, bukanlah saatnya anda bingung menetukan ingin membuka bisnis seperti apa. Sejak tahun lalu, toko online masih menguasai pasaran bisnis di dunia. Mungkin ini juga menjadi salah satu alasan dari banyak enterpreneur yang memilih untuk go online terhadap bisnis mereka. Berikut ini adalah penjelasannya :

Mudah menjadi diri sendiri.
Saat anda memutuskan untuk membuat sebuah toko online untuk bisnis anda, itulah saatnya anda menunjukkan diri anda yang sebenarnya. Karena dengan sebuah toko online, anda bsa mendesain toko anda sendiri melalui sebuah website. Anda bisa membuat sebuah toko yang menggambarkan diri anda.

Mudah jangkauan pasar.
Toko online membantu anda mendapatkan jangkauan pasar yang lebih luas dan lebih banyak dari toko biasanya. Bisa dibayangkan, ketika anda memiliki toko offline, anda membutuhkan brosur dan alat promosi lainnya yang jelas membutuhkan biaya yang lebih untuk mempromosikan toko anda. Namun, ketika anda mulai memilih bisnis online, anda hanya tinggal duduk diam dan menunggu mesin pencari seperti Google bekerja dan memperkenalkan toko online anda kepada dunia.

Anda bisa menjadi Multifungsi.
Apakah anda seorang karyawan yang juga memiliki bisnis sampingan ? Jika benar begitu, ini saatnya anda mulai berpikir untuk memilih membangun sebuah bisnis online. Dengan sebuah bisnis online, anda akan dengan mudah mengatur dan berada di dua tempat sekaligus.

Menguasai sosial media.
Dengan internet, semua aktivitas yang jauh menjadi terasa dekat. Salah satu yang turut ikut serta dalam memudahkan sebuah komunikasi dan mendapatkan informasi adalah sosial media. Sosial media memegang peranan penting untuk kemajuan suatu toko online. Tidak jarang untuk sebuah toko online akan memiliki akun di semua sosial media, seperti fanspage di Facebook, Twitter, Instagram, Blog, Pinterest dan lain sebagainya.

Anda dapat membentuk merek dengan mudah.

Membentuk suatu merek sangat perlu untuk dilakukan oleh seorang enterpreneur. Selain agar pelanggan mengetahui merek dibalik produk anda, itu juga menjadi sebuah pembangun identitas bisnis anda. Dengan sebuah toko online, anda dengan mudah membentuk merek produk anda sendiri. Selain dari nama domain, logo, desain, produk, hingga packaging produk yang bisa menggunakan nama merek anda. Ini akan jauh lebih mudah memperkenalkan merek anda ke khayalak ramai.  

Tidak ada komentar